Oct 23, 2008

sudah tepatkah arah kiblat mu?


Gambar diatas diambil melalui situs qiblalocator.com, untuk sekedar mengetahui apakah arah kiblat sholat kami sudah benar atau tidak, tetapi gambar diatas hanya menunjukkan citra satelit lokasi masjid kami dan garis merah yang nampak pada gambar adalah garis yang ditarik lurus dengan patokan lokasi ka'bah di Masjidil Haram, jadi tidak menjadi patokan bahwa arah kiblat kami kurang tepat. Untuk kebenaran arah kiblat yang sesungguhnya masih harus dibuktikan secara pasti oleh seorang yang benar-benar ahli dan menguasai mengenai hal tersebut.

Karena arah kiblat memang sangat penting, seperti halnya kutipan pembahasan mengenai arah kiblat oleh ustad Ahmad Sarwat, Lc lewat situs ustsarwat.com (selengkapnya).

Berbeda 1 atau 2 derajat memang kecil sekali, kalau kita lihat di penggaris busur derajat. Tapi manakala perbedaan yang cuma 1 atau 2 derajat itu kita tarik garis lurus sampai 9.000 km jauhnya, maka melencengnya sudah sangat jauh. Jarak melencengnya bisa ribuan kilometer.
Padahal, semelenceng-melencengnya arah kiblat yang ditolelir adalah selama masih menghadap ke masjid Al-Haram, kalau tidak bisa tepat ke arah ka''bah yang jauh lebih kecil.

Sebagaimana firman Allah SWT:

Palingkanlah mukamu ke arah Masjidil Haram. Dan di mana saja kamu berada, palingkanlah mukamu ke arahnya. (QS. Al-Baqarah: 144)

Tapi kalau arahnya sudah sampai ke Iran, atau Moghadishu, tentu tidak bisa dibenarkan. Terutama bila arah itulah yang secara permanen ditetapkan oleh sebuah masjid modern.

Namun yang lebih penting adalah bukan secara fisik saja kita menghadap ke arah kiblat, tetapi apakah hati kita telah benar-benar menghadap kiblat (Allah), bener gak tuh...

Oh ya, bagaimana dengan kiblat masjid dekat rumahmu, udah di liat blon... coba deh lewat qiblalocator.com.

No comments: